Home / Custom Tour / pantai-padang
article image

Pantai padang

Pemerintah Kota Padang telah memoles Pantai Padang dari segala sisi, sehingga tempat wisata favorit Kota Padang ini nyaman untuk berwisata. Pantai Padang terkenal dengan sebutan Taplau, singkatan dari Bahasa Minangkabau tapi lauik yang artinya tepi laut. Berikut ini daya tarik, obyek wisata terdekat, dan cara menuju Pantai Padang.

Pantai Padang Daya Tarik Pantai Padang Upaya Pemerintah Padang menata Pantai Padang menjadikan pantai lebih bersih, rapi, dan terdapat sejumlah pedagang di sejumlah titik. Sepanjang bahu jalan trotoar diperlebar membuat perjalan kaki maupun anak-anak yang bermain menjadi lebih lapang. Meskipun bibir Pantai Padang terus tergerus oleh air laut, namun pantai yang bersih membuat pengunjung nyaman melakukan berbagai aktivitas, seperti bermain pasir, mandi, bahkan selancar saat ombak memadai. Ada juga Monumen Merpati Perdamaian yang berada di kerumunan cafe payung di bibir pantai. Pengunjung dapat menikmati kuliner di cafe-cafe payung tersebut maupun jajaran cafe sepanjang bibir pantai yang berlatar belakang Danau Cimpago. Tersedia juga area toko-toko yang menjual baju, aksesoris, hingga cendramata. Parkir kendaraan juga disediakan area khsusus, namun saat pengunjung membludak area parkir sedikit dilonggarkan dengan boleh parkir dipinggir jalan, namun dengan pengaturan oleh juru parkir. Jika cuaca cerah, Pantai Padang merupaan tempat ideal untuk menikmati sunset dengan bias merahnya yang berpendar di angkasa. Pantai Padang juga kerap digunakan sebagai lokasi dari berbagai event hingga rute balap sepeda Tour de Singkarak. Jika tengah berkunjung ke Kota Padang, sempatkan untuk menikmati keindahan Pantai Padang. 

Cara Menuju Pantai Padang Jarak tempuh Pantai Padang dengan pusat Kota Padang sekitar 10,6 kilometer dengan waktu tempuh kuranng lebih 23 menit. Sedangkan, jarak tempuh Pantai Padang dari Bandara Internasional Minangkabau sekitar 23 kilometer. Perjalanan dapat ditempuh menggunakan kendaraan roda empat maupun roda dua. Sumber: pariwisata.padang.go.id dan dispar.sumbarprov.go.id

Ready to start designing your very own custom travel experiennce?

Call +62 811-8500-211, email info@dwidayaholidays.co.id or get in touch with one of our dedicated Travel Specialists for a free consultation.

Contact Form

Agent Booking

Mengirim ...